top of page

KUNJUNGAN PELAYANAN BWA JEMAAT PADANGSIDIMPUAN

ree

Diberitakan oleh Pdt. Urbanus Sinambela, M. Fil., Gembala Jemaat P. Sidimpuan.


Sabtu, 26 April 2026 adalah hari kunjungan pelayanan BWA Jemaat Padangsidimpuan sesuai rencana kerja tahunan. Jika tahun yang lalu kunjungan pelayanan dilakukan ke Jemaat Parsingkaman dan Sibalanga, maka tahun ini dilaksanakan ke jemaat terdekat, yaitu Tanjung Medan dan Sibaruang, Distrik Madina, yang digembalakan oleh Pdt. Adam Mangunsong.

Pelayanan diserahkan sepenuhnya kepada BWA Jemaat Padangsidimpuan, mulai dari Sekolah Sabat yang dipimpin oleh Ibu E. Simatupang, pelayanan perorangan oleh Ibu S. Simatupang, dan diskusi Sekolah Sabat (panel) yang dipimpin oleh Ibu G. Hutagalung.

Lagu spesial/pekabaran dalam lagu dibawakan oleh:

  1. BWA Padangsidimpuan

  2. Koor Jemaat Tanjung Medan

  3. Jemaat Sibaruang

  4. Koor BWA Padangsidimpuan

Pekabaran sermanet dibawakan oleh Ibu B. Pandiangan.

Pemimpin ibadah khotbah adalah Ibu D. Harahap yang didampingi oleh Ibu J. H. Pandiangan, dan Firman Tuhan disampaikan melalui khotbah oleh Ibu Pdt. U. Sinambela dengan tema BWA Panen (Harvest). BWA ikut serta melayani dalam kegiatan Harvest 2025.

ree

Usai khotbah, Jemaat Tanjung Medan telah menyiapkan menu makan siang yang lezat. Setelah makan siang, acara dilanjutkan dengan drama singkat tentang "Ratu Ester yang digunakan Tuhan untuk menyelamatkan bangsanya."Acara terakhir adalah PA (Pendalaman Alkitab) yang dipimpin oleh Ibu Pdt. A. Mangunsong bekerja sama dengan Ibu G. Hutagalung.

Dengan penuh sukacita dan semangat pelayanan, seluruh rangkaian acara berjalan lancar dan membawa berkat bagi semua yang hadir. Semoga semangat melayani ini terus berkobar, dan BWA Jemaat Padangsidimpuan bersama jemaat-jemaat lainnya semakin giat dalam pekerjaan Tuhan. Sampai jumpa di pelayanan berikutnya. Soli Deo Gloria!



Comments

Rated 0 out of 5 stars.
No ratings yet

Add a rating
bottom of page